Kali ini kita akan membahas mengenai pukulan dropshot dalam badminton, Pengertian Pukulan Dropshot Dalam Permainan Bulutangkis. Permainan
bulutangkis merupakan salah satu jenis olahraga yang memiliki aturan dan
teknik-teknik yang bervariasi. Salah satu teknik dalam bulu tangkis adalah
dropshot. Apa itu dropshot? Mungkin istilah ini masih sangat asing untuk siapa
saja yang memang belum mengetahuinya. Maka, di sini akan mendiskusikan mengenai
pengertian dropshot dalam permainan bulutangkis.
Secara General, pengertian Drop Shot adalah pukulan yang di
lakukan seperti smash namun dengan dorongan atau sentuhan yang halus.
Pukulan Dropshot memiliki karakterisktik yang unik, yaitu jatuhnya shuttlecock
dekat dengan jaring di daerah lawan. Dropshot akan semakin mematikan jika di
padukan dengan gerak tipu.
Untuk menghasilkan pukulan dropshot yang akurat, perlu memperhatikan posisi,
tubuh, pegangan raket dan gerak kaki yang cepat. Selain itu harus memperhatikan
hal-hal yang inti dan beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk menghasilkan
dropshot yang sempurna.
Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Melakukan Pukulan Dropshot:
- Pergunakan
pegangan forehand. Pegang raket dan posisinya di samping bahu.
- Posisi
badan menyamping (vertikal) dengan arah net, posisi kaki kanan berada
dibelakang kaki kiri. Pada saat memukul bola, harus terjadi perpindahan
beban badan dari kaki kanan ke kaki kiri.
- Posisi
badan harus selalu diupayakan berada di belakang bola.
- Pada
saat perkenaan bola, tangan harus lurus, menjangkau bola dan dorong dengan
sentuhan halus.
- Untuk
arah forehand lawan, pukul bagian Iengkungan bola sebelah kanan dan
lengkung kiri bola untuk tujuan backhand.
- Posisi
akhir raket mengikuti arah bola.Biasakan bergerak cepat mengambil posisi
pukul yang tepat di belakang kok.
- Perhatikan
gerak langkah dan keseimbangan badan pada saat dan setelah memukul
shuttlecock.
- Kok
harus dipukul dengan sikap lengan lurus dan hanya menggunakan tenaga
kecil. Pukulan potong ini mengandung aspek kehalusan gerak dan gerak tipu
Langkah-Langkah melakukan Dropshot:
- Posisi
tangan menggunakan pegangan forehand.
- Pegang
raket dengan posisi menyamping badan (bahu).
- Genggam
raket dengan rileks.
- Upayakan
bergerak cepat untuk mendapatkan posisi badan berada di belakang
shuttlecock.
- Pukul
raket dengan posisi tangan lurus, dorong/sentuh shuttlecock dengan
halus.
- Arahkan
shuttlecock dengan arah bola melengkung ke sebelah kanan jika akan
memberikan dropshot ke arah forehand dan arahkan bola melengkung ke kiri
jika akan melakukan backhand.
- Posisi
akhir raket mengikuti arah bola.
- Posisi
gerak langkah sebelum dan setelah memukul harus diperhatikan.
- Pukulan
jenis ini mengandung aspek kehalusan dan gerak tipu.
Demikian pengertian dropshot dalam permainan bulutangkis dan
beberapa hal serta langkah yang perlu di lakukan saat menggunakan dropshot di
tengan permainan bulutangkis. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi alat bantu
bagi anda yang sedang ingin meningkatkan latihan dropshot.
No comments:
Post a Comment